Cara Membuat Video Tutorial Dengan Ubuntu
Buat temen2 yang mau buat video youtube tentang tutorial, atau sekarang yang sedang booming itu youtube tentang live reaction, berikut ini saya akan kasih tau cara membuat rekaman layar atau screencast dengan Ubuntu. Bukan cuma screencast, video tutorial pasti akan lebih bagus kalo di layar video yang kita rekam itu juga ada wajah dan ekspresi kita. Bukan cuma biar kita lebih kece atau diliat banyak orang. Tapi tentu tutorial yang menampilkan wajah kita juga lebih mengena ke penonton. Selain itu pasti ada beberapa saat dalam tutorial aktivitas komputer kita tidak ada. Apakah itu sedang loading atau memang kita perlu memberikan penjelasan secara lisan. Nah, dalam momen tersebut penonton pasti lebih tertarik untuk melihat wajah atau ekspresi pemberi materi, tidak hanya mendengarkan suara instruksinya saja.
FYI dalam percobaan saya, saya menggunakan OS Ubuntu 16.04 64-bit.
Pertama, kita install dulu aplikasi webcam yang akan kita gunakan untuk menampilkan wajah kita di depan laptop/komputer. Untuk aplikasi ini saya lebih memilih "cheese". Karena aplikasi ini sudah default ada dalam instalan Ubuntu 14.04 dst. Jadi tidak perlu install2 lagi. Tapi kalo temen2 yang pake distro lain yang belum ada aplikasi cheese, bisa install dengan perintah berikut.
$sudo apt-get install cheese
Kedua, kita install aplikasi perekam layar atau screencast. Untuk aplikasi ini saya pilih kazam, karena lebih sederhana konfigurasinya dan mudah digunakan. Untuk install kazam dilakukan dengan perintah berikut.
$sudo apt-get install kazam
Nah, perlu temen2 tahu bahwa ini hanya 1 trik dari banyak cara untuk membuat screencast. Mungkin temen2 yang googling lebih rajin akan menemukan cara lain.
FYI dalam percobaan saya, saya menggunakan OS Ubuntu 16.04 64-bit.
Pertama, kita install dulu aplikasi webcam yang akan kita gunakan untuk menampilkan wajah kita di depan laptop/komputer. Untuk aplikasi ini saya lebih memilih "cheese". Karena aplikasi ini sudah default ada dalam instalan Ubuntu 14.04 dst. Jadi tidak perlu install2 lagi. Tapi kalo temen2 yang pake distro lain yang belum ada aplikasi cheese, bisa install dengan perintah berikut.
$sudo apt-get install cheese
Kedua, kita install aplikasi perekam layar atau screencast. Untuk aplikasi ini saya pilih kazam, karena lebih sederhana konfigurasinya dan mudah digunakan. Untuk install kazam dilakukan dengan perintah berikut.
$sudo apt-get install kazam
Nah, perlu temen2 tahu bahwa ini hanya 1 trik dari banyak cara untuk membuat screencast. Mungkin temen2 yang googling lebih rajin akan menemukan cara lain.
- Untuk memulai screencase, kita buka dulu aplikasi cheese.
- Lalu klik kanan di panel cheese.
- Klik "Always on top".
- Posisikan window cheese di pojok kiri/kanan bawah sampai tombol2nya tersembunyi dan hanya terlihat layar dari kamera.
- Buka aplikasi kazam.
- Klik Screencast.
- Jangan lupa mencentang "Mouse cursor", "Sound from speaker", dan "Sound from microphone".
- Klik Capture.
- Mulai rekaman.
Untuk contoh rekamannya akan saya buat pada kesempatan selanjutnya ya.
Terima kasih
0 comments: